5 Kelebihan Android Dibandingkan Notebook
Konten [Tampil]
Sebenarnya tujuan awal diciptakannya perangkat tablet Android bukanlah untuk menggeser keberadaan Notebook. Namun justru sebaliknya bahwa tablet Android didesain untuk dapat melengkapi fungsi yang berbeda pada Notebook/Laptop. Dengan penampilan yang sangat portabilitas, tablet Android menyajikan sederet kemudahan yang tidak terdapat pada Notebook. Dibawah berikut merupakan 5 kelebihan Android dibandingkan Notebook seperti yang diulas oleh Technologydigital.
Beberapa Keunggulan Android Dibandingkan Laptop
Baterai Yang Lebih Tahan Lama
Karena diciptakan dengan tujuan untuk lebih mudah dibawa kemana-mana maka membuat tablet Android secara otomatis akan mengikuti setiap aktifitas penggunanya. Tablet Android lebih mudah dibawa ketika akan bepergian lalu memasukkannya ke dalam tas tanpa mesti merasa khawatir dengan gulungan kabel seperti kalau membawa Notebook. Karena didesain untuk portabilitas maka tablet android umumnya mempunyai daya tahan baterai yang lebih lama jika dibandingkan dengan baterai Notebook/Laptop. Pengguna akan bisa menikmati tayangan online dengan waktu yang lebih lama ketika sedang bepergian atau ketika sedang berakhir pekan tanpa harus dibuat repot oleh kabel charger.Mengerjakan Tugas Menjadi Lebih Mudah
Tablet Android akan mempermudah produktivitas dari penggunanya baik ketika sedang di kantor ataupun di rumah menjadi lebih efisien untuk menangani tugas-tugas umum seperti mengatur jadwal atyau sekedar cek email. Penggunanya tablet Android akan dengan mudah mengatur settingan email serta kalender di rumah maupun di kantor ketika akan bepergian dengan menggunakan layar tablet android. Tablet Android dapat diandalkan ketika sedang menikmati liburan karena akan lebih cepat dan efisien dibandingkan menggunakan Notebook/Laptop.Membantu Saat Rapat
Untuk mengurangi kejenuhan serta kesalahan ketika mencatat saat rapat, tablet android dapat membantu penggunanya untuk lebih fokus dan hati-hati ketika sedang membuat catatan. Tablet Android dapat membantu merekam pembicaraan rapat, mencatat dan mengakses internet lebih cepat daripada notebook yang harus dilengkapi dengan modem dan perangkat lainnya. Bahkan ketika sedang berdiskusi, tablet android dapat digunakan sebagai media untuk menampilkan idenya yang ditunjukkan melalui perangkat tersebut. Bahkan jika sedang bosan dengan rapat maka penggunanya bisa bermain game dengan diam-diam tanpa terlihat oleh rekan didekatnya.Perpustakaan eBook
Keunggulan tablet android yang tidak dipunyai notebook yaitu dengan tablet android maka pelajar dimungkinkan untuk membawa buku lebih banyak melalui tablet android tersebut dan membacanya dimana saja.Sebagai Hiburan Anak
Bagi orang tua yang tidak mempunyai pengasuh untuk anaknya atau sedang ditinggal mudik pengasuh maka dengan tablet android dapat memberikan hiburan untuk anaknya. Atau saat orang tua sedang sibuk dengan pekerjaannya, maka mereka bisa memberikan hiburan yang mendidik dengan menginstall aplikasi seperti video dan games yang dibuat untuk meningkatkan keterampilan kognitif anak. Umumnya pada tablet Android terdapat banyak jenis games. Namun tentunya penggunaan yang berlebihan tanpa pengawasan akan menimbulkan dampak yang tidak baik pada anak. Bahkan dalm tahap yang parah akan menyebabkan kecanduan android.Beberapa ulasan diatas paling tidak dapat memberikan gambaran tentang 5 kelebihan Android dibandingkan Notebook yang dapat dijadikan pertimbangan memilih tablet Android atau Notebook/Laptop.
Posting Komentar untuk "5 Kelebihan Android Dibandingkan Notebook"